
Yongki Aribowo. Segera terlepas dari cedera. (Foto: Ongisnade/Adi Kusumajaya)
“Dia baik-baik saja. Perkembangannya bagus. Dia sudah ikut berlatih. Kami (pelatih) akan merawat dia. Dipastikan, dia akan segera ikut bermain,” jelas Riedl sebagaimana dilansir oleh Viva.
Hingga latihan sore kemarin (28/1) di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Yongki masih melakukan latihan terpisah dari seleksi timnas Indonesia Pra-Olimpiade, dikarenakan masa pemulihannya yang masih berlangsung.
Dari beberapa pemain, Yongki merupakan salah satu pemain timnas Pra-Olimpiade yang mendapat tempat spesial di hati Alfred Riedl, dan kemungkinan besar akan menjadi andalan saat melawan Turkmenistan.
“Sekarang sudah 70 persen dan semakin membaik. Saya sudah tidak merasakan sakit saat melakukan sprint dan menendang. Mudah-mudahan saya bisa cepat latihan sepenuhnya dan main di Pra-Olimpiade,” ujar Yongki menanggapi keinginan pelatih.
Yongki sendiri mendapatkan cedera setelah membela timnas Indonesia melawan Malaysia di final pertama Piala AFF 2010 di Stadion Bukit Jalil, Malaysia. Akibat cedera tersebut, Yongki terpaksa menjalani operasi, dan terus menjalani perawatan bersama timnas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar