Satu Kursi Timnas U-23 Dipastikan Milik Yongki Ariwibowo

tribunnews.com/dany permana
Striker Timnas Indonesia Yongki Aribowo (depan tengah)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alie Usman
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah sempat dikhawatirkan absen membela timnas U-23 lantaran cedera lutut usai berlaga membela timnas pada piala AFF 2010, striker Arema Indonesia, Yongki Ariwibowo dipastikan bakal memperkuat timnas setelah dinyatakan sembuh dari bekapan cedera.
Bahkan, pelatih timnas, Alfred Riedl mengaku yakin jika striker yang menjadi pilihannya dalam beberapa pertandingan timnas senior selama turnamen AFF tersebut dapat memberi angin segar bagi skuad Garuda pada Pra-Olimpiade dan Sea Games mendatang.
"Yongki baik-baik saja. Dia sudah ada perkembangan. Dia sudah ikut berlatih. Kami merawat dia. Dia akan segera ikut bermain," ujar Riedl saat ditanya mengenai kondisi Yongki, Senin (17/1/2011).
Selain lolos tanpa perlu ikut seleksi lantaran sudah terdaftar menjadi punggawa timnas senior, usia Yongki yang baru menginjak 21 tahun juga memungkinkannya menjadi bagian skuad utama di dua laga internasional proyeksi timnas tersebut.
Namun, meski sudah dinyatakan sembuh dari cedera, dalam dua pertemuan latihan terakhir Yongki masih terlihat latihan terpisah dengan yang lainnya. Menurut Riedl, hal tersebut dilakukan mengingat kondisi Yongki masih dalam tahap pemulihan cedera.
sumber : tribunews.comNetwork
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah sempat dikhawatirkan absen membela timnas U-23 lantaran cedera lutut usai berlaga membela timnas pada piala AFF 2010, striker Arema Indonesia, Yongki Ariwibowo dipastikan bakal memperkuat timnas setelah dinyatakan sembuh dari bekapan cedera.
Bahkan, pelatih timnas, Alfred Riedl mengaku yakin jika striker yang menjadi pilihannya dalam beberapa pertandingan timnas senior selama turnamen AFF tersebut dapat memberi angin segar bagi skuad Garuda pada Pra-Olimpiade dan Sea Games mendatang.
"Yongki baik-baik saja. Dia sudah ada perkembangan. Dia sudah ikut berlatih. Kami merawat dia. Dia akan segera ikut bermain," ujar Riedl saat ditanya mengenai kondisi Yongki, Senin (17/1/2011).
Selain lolos tanpa perlu ikut seleksi lantaran sudah terdaftar menjadi punggawa timnas senior, usia Yongki yang baru menginjak 21 tahun juga memungkinkannya menjadi bagian skuad utama di dua laga internasional proyeksi timnas tersebut.
Namun, meski sudah dinyatakan sembuh dari cedera, dalam dua pertemuan latihan terakhir Yongki masih terlihat latihan terpisah dengan yang lainnya. Menurut Riedl, hal tersebut dilakukan mengingat kondisi Yongki masih dalam tahap pemulihan cedera.
sumber : tribunews.comNetwork
Tidak ada komentar:
Posting Komentar